
Greaters, hadirnya GreatPedia
sebagai fitur yang menyediakan bahan bacaan berupa artikel, bisa menjadi solusi
bagi kamu yang butuh bahan bacaan atau sekedar ingin membaca artikel-artikel
pendidikan. Selain itu, kamu juga bisa berkontribusi membuat tulisan-tulisan
berkualitas, baik artikel mata pelajaran atau umum.
Nah, bagi kamu yang tertarik menulis atau sudah menulis di GreatPedia, namun belum juga dipublish di GreatPedia, jangan khawatir. Artikel ini akan membahas langkah-langkah yang akan membuat tulisan kamu bisa langsung publish tanpa harus direject dan mendapatkan notifikasi. Dengan begini, tulisan kamu dapat dibaca banyak orang dan dijadikan bahan belajar.
Menentukan Topik atau Tema
Pembahasa Artikel yang Sesuai
Pemilihan topik dan tema tulisan
adalah hal paling penting ketika menulis di GreatPedia. Mengingat GreatPedia
hanya akan mempublish tulisan atau artikel yang memiliki tema tentang
pendidikan, ilmu pengetahuan, atau hal-hal yang masih berkaitan dengan
pendidikan. Jika tulisan kamu tidak kunjung dipublish, hal ini berarti tema
yang kamu pilih tidak sesuai dengan ketentuan tersebut.
Kamu bisa memilih tema tulisan
seperti mata pelajaran, ilmu pengetahuan, teknologi, pendidikan, informasi
beasiswa, informasi sekolah, dan masih banyak lainnya. Bukan tidak mungkin jika
kamu memperhatikan tips ini tulisan yang dibuat bisa langsung publish. Pilihlah
tema tulisan yang dapat membuat orang termotivasi dan menjadikan tulisanmu
sebagai bahan belajar. Hal ini berarti tulisan yang kamu buat harus berkualitas.
Perhatikan Struktur Tulisan yang
Dibuat
Artikel yang ada di GreatPedia
terdiri dari 450-1500 kata. Di mana, tulisan yang dibuat harus berkualitas dan
mudah dipahami saat dibaca. Hal ini yang menjadikan struktur tulisan berperan
penting dalam menyampaikan isi tulisan yang kamu buat di GreatPedia. Struktur
tulisan harus tersusun dan terdiri dari kalimat pembuka, isi pembahasan, lalu
penutup.
Kalimat pembuka bisa dituliskan
dengan menggunakan kata sapaan atau pertanyaan dan dilanjutkan kepada latar
belakang pembahasan apa yang ingin disampaikan. Seperti contoh:
“Hai Greaters! Ketika membicarakan matematika, maka kita tidak akan
bisa lepas dari salah satu materinya yang penting untuk dipelajari yaitu adalah
matriks. Matriks sendiri berhubungan erat dengan bilangan dan juga baris dan
kolom. Berikut ini merupakan informasi mengenai matriks beserta bagaimana
perkalian dari sebuah matriks berjalan.”
Kalimat pembuka ini bisa terdiri
dari 2 paragraf atau kurang yang tetap fokus pada pembahasan awal dan tidak
melenceng ke pembahasan lain. Dari sini pembaca dapat menafsirkan pembahasan
apa dan dimulai dari mana.
Setelah pembuka, kamu bisa mulai menjelaskan isi dari pembahasan yang akan dibuat. Mulai dari pengertian, contoh, dan masih banyak lainnya. Kamu bisa menggunakan subjudul atau point-point yang ingin dibahas.
Lalu, pada kalimat penutup berisi
kesimpulan dari pembahasan yang kamu buat. Selain itu, kamu juga bisa
menambahkan kalimat saran, semangat, dan ucapan terima kasih karena telah
membaca tulisan yang telah dibuat. Seperti contoh:
“Nah Greaters, terjawab sudah kan rasa penasaran kamu tentang buaya
yang mampu hidup di dua alam dengan sistem pernapasan paru-paru. Faktanya,
buaya hanya menahan napas ketika menyelam ke dalam air dengan rentang waktu
yang cukup lama. Hal ini menjadikan buaya merupakan salah satu hewan yang unik
walau ganas.”
Hindari Plagiarisme pada Setiap
Kalimat yang Dibuat
Poin yang satu ini tidak kalah
penting Greaters. Mengingat kemudahan mencari sumber tulisan yang akan kamu
buat, copy-paste adalah jalan pintas untuk menyelesaikan artikel yang kamu
buat. Hal ini yang akan menjadikan tulisanmu tidak akan dipublish karena
mengandung plagiarisme secara berlebihan dan tidak sesuai dengan ketentuan
menulis di GreatPedia.
Tim editor GreatPedia menggunakan
tools untuk memeriksa setiap detail tulisan yang kamu buat. Jadi, buatlah
tulisan yang sesuai dengan ide, kreativitas, gaya bahasamu, dan menarik untuk
dibaca. Hal ini dilakukan untuk menghindari ditolaknya tulisan yang kamu buat
Greaters.
Sertakan Gambar dan Sumber dari
mana Gambar Diambil
Penggunaan gambar untuk setiap
artikel yang kamu buat memiliki peran penting dalam memberikan visual bagi para
pembaca. Hal selanjutnya yang harus kamu perhatikan adalah penggunaan gambar
pada artikel yang dibuat. Artikel kamu harus dilengkapi gambar utama yang
melengkapi artikel, lalu 1 gambar atau lebih yang dapat mendukung pembahasan
artikel.
Jangan lupa juga untuk
menyertakan sumber website dari gambar yang kamu ambil. Sumber ini bisa kamu
tulis menggunakan nama website atau link website tersebut pada bagian bawah
artikel untuk gambar utama dan di bawah gambar pada gambar-gambar pendukungnya.
Nah Greaters, dengan mengikuti
tips-tips tersebut tulisan yang kamu buat sudah dipastikan akan publish di
GreatPedia. Hal ini pasti akan membuat kamu bersemangat untuk terus menulis di
GreatPedia karena tulisan yang kamu buat berkualitas dan dibaca banyak orang.
Selain itu, GreatPedia juga sedang ada program menulis materi pelajaran di GreatPedia yang berhadiahkan Giveaway Saldo OVO senilai Rp. 500.000,- untuk 5 orang pemenang. Yuk, ikut menulis materi pelajaran di GreatPedia sekarang, sebelum berakhir. Cari tahu lebih banyak tentang program ini di sini Menulis Artikel Mata Pelajaran Matematika dan Fisika